NEWS
DETAILS
Kamis, 10 Dec 2020 07:34 - Komunitas Honda Etam

 CBR CLUB INDONESIA REGION SAMARINDA sebagai komunitas pengguna CBR Series gelar riding santai sore pada Rabu, 09 Desember 2020 Kemarin.

Kegiatan riding santai sore ini digelar oleh pengurus CCI Samarinda atau biasa dikenal CCS untuk meningkatkan semangat anggota untuk eksis dalam komunitas dan menjalin silaturahmi member khususnya member prospek.

“Jalinan silaturahmi antar anggota, karena kebetulan beberapa member yang sedang free memberi usul mengisi waktu untuk riding bareng sorebiar makin akrab," ujar Haspar, Sekjen CCI Samarinda.

Warung Panjang KM 54 Poros Samarinda-balikpapan, Kalimantan Timur menjadi lokasi tujuan riding komunitas ini. selain jalur yang nyaman untuk riding, tetapi warung disini ramah dikantong.

Jalur yang dipilih dari tikum Jl. Slamet Riyadi Depan Masjid Islamic Center Samarinda kemudian menuju jl. Apt. Pranoto dan masuk jalur poros KM 3 arah Samarinda-Balikpapan.

Acara yang digelar ini tetap menerapkan aturan protokol kesehatan yang dianjurkan oleh pemerintah dalam rangka memutus rantai penyebaran wabah.

Seperti jaga jarak antar biker pada saat keberangkatan, menggunakan masker, tidak berjabat tangan, tidak membuat kerumunan serta mentaati aturan lalu lintas.

Untuk Rekan-rekan Komunitas Honda area Kalimantan Timur, ayo gabung Honda Community ( Komunitas Honda Etam ) dan Download HCID

CP PIC Community : 0852-4774-8862 

RELATED
NEWS